LIVE TV
JN Menang Telak, Nahkodai Yayasan Budhi Luhur Kuala Tungkal PT LPPPI Sukses Hidupkan Kawasan Hijau, Panen Semangka “Montok” Bersama Petani Binaan Sijago Merah Ngamuk Lagi Tengah Malam di Pemukiman Warga, Belasan Bangunan Ludes Pelantikan Panwascam Tanjab Barat Berlangsung Khidmat, Ketua Bawaslu : Hari Ini Istimewa Miris, 31 Kali Kebakaran Januari Hingga Oktober 2022 di Tanjabbar

Home / DAERAH JAMBI

Rabu, 11 September 2024 - 21:07 WIB

Paham Kebutuhan Masyarakat, Bupati UAS Resmikan Gedung Baru SDN 29 Pasar Senin

DEWARTA.COM – Penantian panjang puluhan tahun tidak tersentuh pembangunan, akhirnya Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat, M.Ag (UAS) resmikan gedung baru Sekolah Dasar Negeri (SDN) 29 Pasar Senin, Kecamatan Betara.

“Sudah lama tidak ada pembangunan, Alhamdulillah ada pembangunan ini anak anak sekolah makin senang,” kata warga saat peresmian, Rabu (11/9/24).

Turut hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Dapil II Dedi Hadi, Anggota DPRD M. Zaki, Camat Betara Nasrun, S.E., Kepala Desa Makmur Jaya, Kepala Sekolah SDN 29 Pasar Senin, tokoh agama, serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Anwar Sadat menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelesaian pembangunan gedung baru ini.

Baca Juga  Kajati Jambi Resmikan Rumah RJ, Buka Kemungkinan Gandeng TNI

“Saya ucapkan terima kasih atas selesainya pembangunan gedung baru SDN 29/V Pasar Senin. Dengan diresmikannya gedung ini, serta halaman upacara, saya berharap proses belajar-mengajar dapat berjalan lebih baik dan tidak lagi terhambat oleh keterbatasan fasilitas,” ungkapnya.

Bupati juga berharap agar dengan adanya sarana dan prasarana yang baru, prestasi para siswa di SDN 29 Pasar Senin dapat meningkat secara signifikan.

“Fasilitas yang memadai sangat penting dalam mendukung kegiatan belajar-mengajar. Harapan saya, dengan adanya gedung dan fasilitas baru ini, para siswa bisa lebih termotivasi untuk berprestasi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Bupati menegaskan bahwa pemerintah daerah terus berkomitmen untuk membangun infrastruktur, terutama di sektor pendidikan dan jalan.

Baca Juga  Bupati UAS Dorong Dekranasda Tingkatkan Promosi Ekonomi Kreatif di Tanjab Barat

“Di Kecamatan Betara dan Kuala Betara, hampir tidak ada lagi jalan yang rusak. Ini adalah bukti komitmen pemerintah dalam membangun infrastruktur yang berkualitas. Mudah-mudahan ke depan, kita dapat terus bersinergi dalam membangun Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” ujarnya.

Selain itu, Bupati Anwar Sadat juga mengungkapkan rencananya untuk melengkapi setiap kecamatan di Tanjung Jabung Barat dengan ekskavator amfibi guna mendukung normalisasi sungai dan parit yang penting bagi sektor pertanian dan perkebunan masyarakat.

“Saya memahami keinginan masyarakat untuk normalisasi sungai dan parit demi mendukung lahan perkebunan mereka. Oleh karena itu, saya berharap setiap kecamatan bisa memiliki ekskavator amfibi untuk merealisasikan hal ini,” pungkasnya. (mas)

Share :

Baca Juga

DAERAH JAMBI

Kukuhkan Tim Pemenangan, UAS : Saya Terharu Lihat “Ruh” Militansi dan Kesolidan Kita

DAERAH JAMBI

UAS dan Jahfar Kompak Ambil Formulir Pencalonan di PKB, Sinyal akan Berpasangan?

DAERAH JAMBI

Bupati UAS Hadiri Tabligh Akbar Majelis Dzikir dan Haul Syekh Abdul Qadir Al Jailani

DAERAH JAMBI

Buka Festival Arakan Sahur Pekan ke-empat, Bupati Anwar Sadat Beri Apresiasi

DAERAH JAMBI

Mantap !!! Akhirnya… Alharis – Sani Menang, Kalahkan Suara CE-Ratu

DAERAH JAMBI

Bupati Anwar Sadat Kunjungi Korban Banjir di Tiga Lokasi Serahkan Bantuan dan Santunan

DAERAH JAMBI

Tinggalkan Kursi Ketua DPRD, Yogi : Terima Kasih Bang Mulyani …

DAERAH JAMBI

Bentuk Pengurus Daerah, Farti Suandri Nahkodai KAGAMA Jambi