LIVE TV
JN Menang Telak, Nahkodai Yayasan Budhi Luhur Kuala Tungkal PT LPPPI Sukses Hidupkan Kawasan Hijau, Panen Semangka “Montok” Bersama Petani Binaan Sijago Merah Ngamuk Lagi Tengah Malam di Pemukiman Warga, Belasan Bangunan Ludes Pelantikan Panwascam Tanjab Barat Berlangsung Khidmat, Ketua Bawaslu : Hari Ini Istimewa Miris, 31 Kali Kebakaran Januari Hingga Oktober 2022 di Tanjabbar

Home / DAERAH JAMBI / PEMERINTAHAN

Sabtu, 11 September 2021 - 16:19 WIB

Tunjukkan Kepedulian, Dewan Ikut Bagikan Sembako ke Warga Desa

DEWARTA.COM – Usai melaksanakan panen laos di Desa Muntialo, Sabtu (11/09/21), Bupati Drs H Anwar Sadat, M.Ag, di dampingi oleh Anggota DPRD Tanjab Barat Arpin Siregar memberikan bantuan paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada para warga di Desa Terjun Jaya Kecamatan Betara.

Pada kegiatan tersebut, hadir juga Sekda Agus Sanusi dan Asisten III Setda Jeter Simamora.

“Hari ini kami berkesempatan turun langsung meyambangi warga. Membagikan sembako bersama bapak bupati. Mendampingi beliau,” ujar Anggota DPRD Tanjab Barat, Arpin Siregar, Sabtu (11/09/21).

Baca Juga  Makin Kompak! Bupati Anwar Sadat Buka OPD CUP, Perikanan FC Ungguli Bappeda FC 7 - 1

“Bantuan yang diberikan adalah bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang dilanda himpitan ekonomi terlebih di tengah masa pandemi,” imbuhnya.

Sementara Bupati berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan kebutuhan pangan sehari-hari.

“Pemerintah secara berkesinambungan terus berupaya semaksimal mungkin memberikan bantuan seperti paket sembako ini kepada masyarakat. Kami sangat memahami kondisi ekonomi akibat pandemi covid-19 ini. Jadi di berbagai kesempatan, kami terus berupaya membantu meringankan beban yang sedang dialami oleh masyarakat,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu juga, Bupati mengajak seluruh elemen masyarakat untuk jeli melihat peluang yang bisa mendongkrak perekonomian. Pada masa pandemi ini lanjut beliau, sektor pertanian dan perkebunan merupakan sektor yang terkena dampak paling kecil dibandingkan dengan sektor manufaktur dan industri. Oleh karena itu, dirinya berharap kedua sektor ini bisa lebih ditingkatkan.

Baca Juga  Alhamdulillah... Mulai Agustus, Warga Tanjabbar Berobat Cukup Bawa KTP

“Termasuk bagi para warga, bisa memanfaatkan pekarangan dan halaman rumah untuk ditanami sayur-sayuran dan buah. Saya kira ini bisa menjadi solusi awal untuk peningkatan ekonomi keluarga,” pungkasnya. (sya)

Share :

Baca Juga

DAERAH JAMBI

Gandeng Inspektorat, Satgas Saber Pungli Gelar Sosialisasi Cegah Pungli di Bapenda Tanjab Barat

DAERAH JAMBI

Pelantikan Pengurus KONI Tanjab Barat 2024-2028, Bupati UAS Sampaikan Harapannya

DAERAH JAMBI

Di Hadapan KPK, Bupati Tanjabbar Terima Ratusan Sertifikat dari BPN, Ini Penyebabnya

DAERAH JAMBI

Pemkab Tanjab Barat Audiensi ke KPPPA RI Wujudkan KLA

DAERAH JAMBI

Ketua Komisi II Minta BPK Audit RSUD Daud Arif Kualatungkal

DAERAH JAMBI

Ahmad Haikal Wakil Ketua DPRD Hadiri Pengukuhan Adat Melayu Desa Nagasari

DAERAH JAMBI

Bupati UAS Buka TC Kafilah MTQ Tanjab Barat

DAERAH JAMBI

Berbagi Kasih Bupati Anwar Sadat dan Umi Dhilah Sadat Beri Sembako Door to door